You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudinkes Jakpus akan Buka Posko Kesehatan di Stasiun dan Terminal
.
photo doc - Beritajakarta.id

Sudinkes Jakpus akan Buka Posko Kesehatan di Stasiun dan Terminal

Suku Dinas Kesehatan (Sudinkes) Jakarta Pusat akan membuka posko pelayanan kesehatan di Stasiun Pasar Senen, Stasiun Gambir, Stasiun Tanah Abang, dan Terminal Damri, Kemayoran.

Kami akan siapkan bantuan pertama apabila ada calon penumpang yang sakit

Kepala Sudinkes Jakarta Pusat, Yuditha Endah Prihmaningtyas mengatakan, posko pelayanan kesehatan akan dibuka pada H-7 hingga H+7 Lebaran.

"Memang sudah jadi standar kami untuk melayani pemudik Lebaran," ujar Yuditha, Rabu (14/6).

Posko Kesehatan Lebaran Layani 943 Pasien

Menurutnya, setiap posko akan disiagakan tim kesehatan yang terdiri dari dokter, perawat, dan bidan.

"Kami akan siapkan pertolongan pertama apabila ada calon penumpang yang sakit. Kalau diperlukan penanganan khusus akan kita rujuk ke rumah sakit," terangnya.

Posko kesehatan ini, sambung Yuditha, dilengkapi fasilitas pemeriksaan seperti, alat cek darah, cek jantung, alat tensi, serta obat-obatan.

Ia menambahkan, selain calon penumpang, layanan kesehatan juga diberikan untuk masinis maupun sopir bus.

"Sopir di Terminal Damri menjadi prioritas untuk diperiksa kesehatannya sebelum mengendarai bus," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3662 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1063 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye908 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye907 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye875 personNurito